Trik Samarkan Dahi Lebar dengan Makeup
Solopos.com, SOLO – Memiliki dahi lebar seringkali dianggap sebagai masalah, apalagi bagi seorang wanita. Oleh sebab itu, kaum hawa biasanya menutupi kekurangan tersebut dengan poni atau aksesori rambut lainnya. Walau sudah ditutupi, masih ada sejumlah orang yang merasa kurang puas dengan penampilan karena dahinya yang lebar.
Apakah Anda memiliki masalah dengan dahi lebar? Jangan khawatir, Anda bisa mengatasinya dengan menerapkan trik merias wajah yang tepat. Mau tahu bagaimana caranya? Simak ulasan yang dihimpun dari Boldsky, Jumat (7/9/2018), di bawah ini:
Rekomendasi Redaksi :
Pilih alas bedak gelap
Aplikasikan alas bedak berwarna lebih gelap dari kulit di bagian dahi. Warna alas bedak ini bakal memberikan efek mempersempit dahi.
Menggambar alis tegas
Alis berperan penting untuk membuat ilusi dahi terlihat lebih kecil. Coba gambar alis dengan garis yang tegas. Pilih warna pensil alis yang sesuai dengan rambut. Jadi, bentuk alis bakal terlihat natural dan tidak menyeramkan.
Memakai eyeshadow, blush on, dan lipstik warna terang
Warna-warna terang pada bagian mata, pipi, dan bibir juga dapat mengalihkan perhatian orang lain dari dahi lebar. Jadi, cobalah merias mata dengan eyeshadow berwarna terang dan dramatis bakal menimbulkan efek yang cantik dan elegan.
Seimbangkan riasan wajah dengan memakai perona pipi berwarna kalem. Usapkan perona pipi di tempat yang tepat agar memberikan efek wajah terangkat. Terakhir, pulaskan lipstik warna terang agar penampilan semakin memikat.
Aplikasikan bronzer
Agar penampilan makin sempurna, aplikasikan bronzer yang warnanya lebih gelap dari kulit di pelipis dan sekitar garis rambut. Lalu, ambil highlighter berkilau dan aplikasikan di bagian tengah dahi.