Lifestyle
Selasa, 22 Maret 2022 - 23:08 WIB

5 Makanan Ini Sebaiknya Dihindari Sebelum Berhubungan Intim

Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bawang putih merupakan salah satu makanan yang sebaiknya dihindari sebelum berhubungan intim. (Freepik.com)

Solopos.com, SOLO-Ada sejumlah makanan yang sebaiknya dihindari sebelum Anda melakukan hubungan intim dengan pasangan. Nah agar hubungan suami istri berlangsung harmonis, simak ulasannya di tips kali ini.

Sebelum berhubungan seksual, pasangan suami istri dapat makan malam bersama agar suasana semakin romantis dan hangat. Namun sebaiknya jangan sembarangan mengonsumsi makanan sebelum berhubungan seksual. Pasalnya, beberapa makanan yang Anda konsumsi dapat menyebabkan performa di ranjang jadi menurun.

Advertisement

Apa saja makanan yang harus dihindari sebelum berhubungan intim? Berikut ini daftarnya seperti dikutip dari klikdokter.com pada Selasa (22/3/2022):

1. Makanan Pedas

Salah satu makanan yang sebaiknya dihindari sebelum berhubungan intim adalah makanan bercita rasa pedas. Terlbih lagi, jika Anda memiliki kondisi asam lambung, sebaiknya hindari konsumsi makanan pedas sebelum bercinta. Melansir dari Healthline, makanan pedas dengan bahan dasar cabai mengandung senyawa capsaicin. Senyawa tersebut bisa mengiritasi kerongkongan dan menyebabkan asam lambung kambuh.

Advertisement

1. Makanan Pedas

Salah satu makanan yang sebaiknya dihindari sebelum berhubungan intim adalah makanan bercita rasa pedas. Terlbih lagi, jika Anda memiliki kondisi asam lambung, sebaiknya hindari konsumsi makanan pedas sebelum bercinta. Melansir dari Healthline, makanan pedas dengan bahan dasar cabai mengandung senyawa capsaicin. Senyawa tersebut bisa mengiritasi kerongkongan dan menyebabkan asam lambung kambuh.

Gejala yang dapat muncul di antaranya, sendawa, buang gas, dan rasa tidak nyaman di perut. Setidaknya, hindari makanan pedas beberapa jam sebelum berhubungan seksual.

Baca Juga: Benarkah Berhubungan Intim Bantu Tidur Lebih Pulas? Ini Penjelasannya

Advertisement

3. Bawang Putih

Melansir Medical News Today, bawang putih mengandung senyawa, seperti allicin, alil metil sulfida, dan sistein sulfoksida yang menyebabkan bau mulut hingga bau badan. Saat berhubungan seksual dan suhu ruangan lembap, maka Anda dan pasangan bisa berkeringat.

Baca Juga: Suara Favorit Saat Berhubungan Intim Seperti Didengar Darius Sinathrya

Alhasil, aroma tubuh dan keringat akan tercium lebih kuat. Selain itu, mengonsumsi bawang puting dengan kandungan senyawa tersebut bisa membuat bau serta rasa air mani jadi tidak sedap.

Advertisement

4. Bacon

Makanan olahan dengan kandungan lemak tinggi seperti bacon bisa menyebabkan peradangan di dalam tubuh dan mengganggu aliran darah. Selain itu, lemak bisa meningkatkan risiko asam lambung. Menurut dokter dari klikdokter.com, Dyah Novita Anggraini, konsumsi daging olahan juga bisa meningkatkan risiko gangguan ereksi.

Baca Juga:  Ketahui Manfaat Lengkuas untuk Kesehatan Jantung

“Daging bacon biasanya melalui pemrosesan, terkadang ada tambahan kandungan natrium yang tinggi. Tingginya natrium bisa meningkatkan tekanan darah yang berdampak ke sirkulasi darah di area penis dan memengaruhi ereksi,” kata Dyah Novita.

Advertisement

5. Makanan Porsi Besar

Mengonsumsi makanan porsi sebelum berhubungan intim dapat membuat tubuh merasa cepat lelah. Pasalnya, makanan porsi besar biasanya mengandung karbohidrat tinggi.

Asupan karbohidrat tinggi bisa meningkatkan kadar gula darah serta menurunkan kadar gula darah dalam waktu cepat. Dampaknya, Anda jadi cepat mengantuk dan memengaruhi energi tubuh untuk berhubungan intim.  Alternatifnya, Anda bisa mengonsumsi salad sayur atau buah serta minum air putih untuk mencegah lapar saat berhubungan seksual.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif