SOLOPOS.COM - Ilustrasi tren makeup Lebaran. (Freepik.com)

Solopos.com, SOLO-Hari Raya Idulfitri sudah di depan mata, tidak ada salahnya mengintip tren make up Lebaran 2022 kali ini. Simak ulasannya di tips kecantikan kali ini.

Setelah dua tahun absen dari acara kumpul keluarga, kini saatnya untuk tampil penuh percaya diri, segar dan menawan. Hal ini salah satunya dapat diperlihatkan melalui riasan wajah.

Promosi Cerita Penjual Ayam Kampung di Pati Terbantu Kredit Cepat dari Agen BRILink

Ada empat riasan yang diprediksi bakal jadi tren makeup Lebaran 2022 ini. Riasan pertama adalah Korean natural look. Produser makeup barenbliss memprediksi bahwa Korean natural look akan menjadi tren riasan pada bulan Ramadan dan Momen Hari Raya Lebaran 2022.

Korean natural look pada dasarnya didominasi oleh permainan warna-warna yang lembut contohnya perona pipi warna peach dan memainkan gradasi warna pada bagian bibir atau Ombre Lips.

Baca Juga: Ini Link Twibbon Hari Raya Idulfitri 2022, Silahkan…

“Apalagi selama dua tahun ini kita lebih sering di rumah aja. Banyak dari kita yang menjadi penggemar drama Korea dan terinspirasi melihat wajah para pemainnya yang glowing, mulus dan flawless,” ujar Brand Director barenbliss Indonesia, Fivyola Hendra,  dalam keterangan resminya seperti dikutip dari Antara pada Sabtu (30/4/2022).

Untuk menghasilkan Korean natural look yang sempurna, Anda bisa mengikuti beberapa langkah seperti menggunakan pelembab. Agar mendapatkan glass skin seperti orang Korea, hal pertama yang harus diperhatikan adalah menghidrasi kulit.

Setelah itu, aplikasikanlah tabir surya sebelum menggunakan kosmetik, walau ada beberapa makeup yang sudah mengandung SPF.  Langkah selanjutnya adalah mengaplikasikan cushion atau skin tint. Skin tint dapat menutupi bekas jerawat dan kehitaman, sedangkan cushion lebih dapat menyamarkan dan praktis.

Gunakan juga concealer untuk menyamarkan lingkaran hitam, bekas jerawat, dan kemerahan. Terakhir, aplikasikan bedak tabur atau padat guna mencegah make-up cracking dan mengontrol minyak agar riasan lebih tahan lama.

Baca Juga: Sandiaga Uno Kunjungi Terminal Tirtonadi Solo, Cek Posko Mudik Lebaran

Sementara Wardah mengenalkan sejumlah riasan. Head of Wardah Decorative Shabrina Salsabila mengatakan tampilan kali ini akan cocok untuk diaplikasikan untuk semua warna dan jenis kulit. “Makeup look ini merealisasikan visi Wardah yang terus menghadirkan inspirasi kecantikan yang terpancar dari dalam dan luar untuk perempuan modern. Mendukung secara konsisten agar perempuan Indonesia dapat menjadi individu yang progresif, kuat dan berdaya,” kata Shabrina seperti dikutip dari Antara.

Untuk mengenalkan tren riasan Lebaran, Wardah berkolaborasi dengan Official Makeup Artist Yulia Fazrin dan Dean Annisa Berliani dari Wardah serta makeup artist ternama di Indonesia, Fathi NRM dan Hepi David untuk menampilkan empat look tersebut.

Yulia Fazrin mempresentasikan makeup look Glow with Painterly Blusher yang pada tampilan blush dengan warna pink lembut dan nude eyeshadow. Tampilan ini memperlihatkan hasil bercahaya sehat tanpa terlihat berminyak. Fokus dari tampilan ini adalah pada pemakaian perona pipi yang membuat wajah terlihat segar. Yulia menyarankan untuk memakai blush di atas tulang pipi sebelum memakai bedak agar terlihat lebih alami. Untuk pemilik pipi chubby, dia menyarankan memilih perona pipi berwarna peach.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Pusat Perbelanjaan Busana di Boyolali Diserbu Pembeli

Tampilan kedua dipresentasikan oleh Dean Annisa Berliani yang membuat tampilan Matte with Kitten Flick Eyeliner. Tampilan makeup ini menghasilkan complexion yang matte dan sehat. Dilengkapi dengan eyeliner berbentuk Kitten Flick dan bibir ombre berwarna cerah, tampilan ini membuat perempuan Indonesia dapat terus bersemangat dalam menjalankan hari.

Pemakaian eyeliner menjadi fokus karena riasan mata jadi lebih menonjol saat pandemi yang membuat orang-orang harus memakai masker. Annisa mengatakan, membuat eyeliner dengan gaya kitten flick, melengkung dengan ujung tipis, bisa dilakukan dengan produk yang bisa menghasilkan garis presisi. Tampilan ini terlihat alami, tapi tetap menimbulkan kesan menarik.

Baca Juga: Libur Lebaran, Taman Kyai Langgeng Magelang Luncurkan Wahana Baru

Untuk penyuka riasan yang lebih berani seperti artis-artis Barat, ada makeup look Western Look for Eid Fitr yang dipresentasikan Fathi NRM. Fathi bermain dengan graphic eyeliner untuk mempertegas tampilan mata. Pemilik mata besar cocok dengan gaya ini, tapi orang yang tidak punya lipatan kelopak mata alias mata monolid bisa juga memilih eyeliner dengan gaya bat wing.

Tampilan ini juga dilengkapi dengan complexion matte dan sehat dengan pemulas bibir yang lebih mencolok. Tambahkan bulu mata palsu bila Anda memang menyukainya agar riasan lebih mencolok.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya