Lifestyle
Jumat, 17 Desember 2021 - 22:45 WIB

Andin Ikatan Cinta Siraman, Tagar #7BulananBalonBiru Trending Twitter

Astrid Prihatini Wd  /  Newswire  /  Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Momen saat Andin siraman tujuh bulanan. (Twitter)

Solopos.com, SOLO-Warganet riuh membicarakan acara Andin siraman dalam sinetron Ikatan Cinta sehingga tagar #7BulananBalonBiru pun jadi trending topic nomor tiga di Twitter pada Jumat (17/12/2021) malam. Hingga berita ini diunggah sudah ada 3.388 tweet memakai tagar ini.

Sebagaimana diketahui Ikatan Cinta episode 550 mengisahkan Andin akhirnya melakukan siraman untuk memperingati 7 bulan kehamilan balon biru. Momen hangat nan membahagiakan tersebut juga dihadiri oleh Mama Rosa, Papa Surya, dan Mama Sarah.

Advertisement

Momen Andin akhirnya melakukan siraman dalam Ikatan Cinta episode 550 itu sepertinya sangat berkesan di benak warganet sehingga mereka pun riuh membicarakan momen itu di Twitter. Bahkan tak sedikit mengunggah sejumlah foto dari adegan tersebut.

“Acara balon biru dengan tema pink pink. Kemauan mamadin nih pst,” tulis pemilik akun @riris12via di Twitter seraya menyematkan tagar #7BulananBalonBiru seperti dikutip pada Jumat (17/12/2021).

Advertisement

“Acara balon biru dengan tema pink pink. Kemauan mamadin nih pst,” tulis pemilik akun @riris12via di Twitter seraya menyematkan tagar #7BulananBalonBiru seperti dikutip pada Jumat (17/12/2021).

Baca Juga: Raffi Bagikan Momen Kaesang dan Nadya Tilik Bayi Rayyanza Malik Ahmad

“Mungkin tadi Al grogi jadi ga cium kening istrinya #7BulananBalonBiru #IkatanCintaEp550,” timpal @bakewithlove2.

Advertisement

“Auranya bumil banget #7BulananBalonBiru,” puji warganet terhadap penampilan pemeran Andin, Amanda Manopo.

“Antara terharu dan gak nyangka. Dari Aldebaran masih dendam sampai Andin udah hamil 7 bulan. Kita bisa sekuat itu walau dipenuhi huru hara dan nistaan. Selamat 7 bulanan balon biru,” tulis warganet lainnya seraya menyematkan tagar tersebut.

“Ini bisa jadi di dalem ada balon pink juga,” timpal warganet lainnya.

Advertisement

Baca Juga:  Ikatan Cinta 17 Desember 2021: Penuh Haru, Akhirnya Andin Siraman

“Berasa siraman beneran,” tulis warganet.

Ada pula warganet yang mencoba mengartikan makna di busana yang dikenakan Andin dalam acara siraman tersebut. “Kain merah yang dipakai Andin disebut kain cinde. Di Jogja dan Solo biasanya dipakai dalam upacara adat siraman dan sebagai busana pengantin. Kain cinde juga dipakai sebagai sampur (selendang) untuk menari,” tulis akun tersebut.

Advertisement

“Cantik banget mamanya balon biru nii,” puji warganet terhadap kecantikan Andin.

Dalam acara tersebut Andi mengenakan kebaya warna pink, senada dengan warna beskap suaminya. Saat siraman, kebaya itu dilepas. Andin hanya mengenakan kain berwarna merah. Sedangkan area dada ditutup dengan rangkaian bunga melati, rangkaian yang sama juga menghiasi kepalanya dikenakan seperti bando. Sementara Aldebaran mengenakan beskap pink lengkap dengan blangkon.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif