SOLOPOS.COM - Ilustrasi tidur tanpa bantal. (Freepik)

Solopos.com, SOLO-Tidak banyak orang tahu ternyata tidur tanpa bantal memiliki sejumlah manfaat. Selama ini, tidur terasa kurang lengkap jika tidak ditemani bantal empuk. Simak ulasannya di info sehat kali ini.

Namun, menggunakan bantal yang terlalu empuk dapat membuat otot leher tegang dan bahkan mengurangi aliran darah ke kepala.   Jika menyandarkan kepala dengan posisi miring di atas bantal, hal tersebut kemungkinan akan mengurangi aliran udara melalui sistem pernapasan.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Akibatnya, menyebabkan pusing saat terbangun. Selain itu, penggunaan bantal yang salah dapat merusak posisi tulang belakang dan menyebabkan sakit punggung. Meskipun sebagian orang menyukai tidur dengan bantal yang besar dan empuk, tetapi jika sudah merasa nyeri punggung, leher, atau kepala, maka singkirkanlah bantal saat tidur.

Dilansir dari PharmEasy dan Bisnis.com pada Selasa (28/11/2023), berikut beberapa manfaat tidur tanpa bantal:

1. Memperbaiki postur tubuh

Saat tidur dengan bantal yang tebal, justru dapat membuat leher tertekuk dan menjadi permanen seiring berjalannya waktu. Hal ini berpengaruh pada postur tubuh. Tidur tanpa bantal dapat memperbaiki postur tubuh.

2. Mencegah sakit punggung dan leher

Manfaat berikutnya dari tidur tanpa bantal adalah mencegah sakit punggung dan leher. Sakit punggung disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya adalah postur tubuh yang buruk. Hal tersebut diperburuk oleh pemilihan bantal yang salah.  Kesalahan memilih bantal menyebabkan leher terdorong ke atas atau tertunduk,sehingga menyebabkan nyeri pada leher.

Tidur tanpa menggunakan bantal membuat kepala beristirahat dalam posisi alami sehingga mencegah kerusakan saraf. Hal ini membantu menenangkan otot leher yang tegang.

3. Mengurangi alergi

Banyak orang menderita alergi terhadap debu dan tidur dengan sarung bantal yang tidak diganti secara teratur.
Bakteri, debu, kotoran, atau partikel lainnya akan menumpuk dan menempel di bantal seiring berjalannya waktu. Jika bersentuhan dengan wajah dan bernafas dalam jarak yang dekat, dapat memperparah alergi.

4. Mencegah stres

Manfaat berikutnya dari tidur tanpa bantal adalah mencegah stres. Jika memilih bantal yang salah, akan mengalami kurang nyenyak tidur sepanjang malam. Kurang tidur akan meningkatkan rasa kesal dan cemas di siang hari.
Tidur tanpa bantal dapat membuat tingkat. stres secara alami menurun seiring dengan peningkatan kualitas tidur.

5. Mencegah penyakit kulit

Kebanyakan orang memiliki kecenderungan tidur miring dengan wajah bertumpu pada bantal. Bantal dapat menjadi tempat berkembangnya berbagai bakteri.
Hal tersebut akan memperparah jerawat dan wajah mengalami kerutan akibat tekanan oleh kepala yang bertumpu.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Simak Manfaat Tidur Tidak Pakai Bantal

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya