Lifestyle
Selasa, 17 November 2015 - 06:10 WIB

COSPLAY UNIK : Cewek Cantik Ini Pamer Cosplay Batik di Karakter Kucing Garong

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Cosplay cantik Pinky Lu Xun. (Istimewa)

Cosplay unik hadir dari balutan busana yang dikenakan Pinky Lu Xun.

Solopos.com, JAKARTA — Tren Costume player (cosplay) juga menjangkiti penggemar anime dan karakter fantasi populer di Tanah Air. Salah satu cosplayer yang cukup ppopuler adalah Pinky Lu Xun.

Advertisement

Perempuan cantik yang dijuluki “Ratu Cosplay Indonesia” ini baru-baru ini memperkenalkan konsep cosplay baru. Tampil di Comic Con 2015 Pinky berperan sebagai Kucing Garong dan berbalut kostum dengan corak batik.

“Ini karakter yang dibuat komikus lokal,” jelasnya dikutip Solopos.com dari Detik, Senin (16/11/2015).

Menurutnya, sekarang sudah saatnya cosplayer Tanah Air memainkan karakter yang diciptakan seniman lokal. Bukan hanya yang berasal dari anime, komik Jepang atau manga, maupun dari Hollywood.

Advertisement

“Komikus kita banyak yang oke dan karyanya sudah diterbitkan ke luar negeri. Kenapa nggak kita yang mulai membuatkan kostumnya dan memperkenalkan ke masyarakat,” jelas Pinky yang juga berprofesi sebagai arsitek.

Untuk kostum yang dibuatnya kali ini, Pinky sengaja menggunakan bahan kain batik. Melalui kain batik, dia berharap publik akan lebih mengenal karakter cosplay lokal.

Selain kostum kucing garong, di hari pertama IndonesiaComic Con 2015, Pinky terlebih dahulu mengenakan kostum “Mandodari” dari Legenda Ramayana.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif