Lifestyle
Senin, 15 November 2021 - 05:07 WIB

Derbi Mataram, Eko Belum Putuskan Mainkan Irfan Bachdim

Ichsan Kholif Rahman  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Irfan Bachdim (Istimewa/Twitter @persisofficial)

Solopos.com, SOLO—Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto, belum memastikan akan menurunkan Irfan Bachdim dan Kanu Helmiawan pada Derbi Mataram Liga 2, Senin (15/11/2021).  Ia akan melihat latihan terakhir untuk menentukan dua pemain anyar ini diturunkan lawan PSIM Jogja atau tidak.

Persis Solo akan menghadapi Laskar Mataram di Stadion Manahan, Senin pukul 20.30 WIB. Pada pertemuan pertama, Derbi Mataram menghasilkan hasil imbang tanpa gol.

Advertisement

Eko Purdjianto mengatakan tim pelatih sudah meminta para pemain agar bermain lepas dalam laga derbi itu.

“Dengan adanya Direktur Teknik, Misha Radovic, kami sudah berkomunikasi. Coach Misha sudah memberi masukan. Pemilihan pemain saya yang memilih dan menentukan,” kata Eko Purdjianto dalam jumpa pers sebelum laga, Minggu (14/11/2021).

Baca Juga: Data Vaksinasi Lansia di Boyolali Dicek Ulang

Advertisement

Dia mengatakan Persis Solo sangat siap menghadapi PSIM. Skuat Laskar Sambernyawa dalam motivasi tinggi setelah memenangkan laga ketujuh melawan Persijap Jepara dengan skor telak 5-2 pekan lalu.

“Kemenangan lalu jadi motivasi kami terutama psikis pemain,” kata dia.

Eko Purdjianto masih memiliki sekali latihan terakhir sebelum menentukan skuat yang akan tampil. Secara keseluruhan para pemain dalam kondisi fit hanya saja Eky Taufik dipastikan absen.

Advertisement

Baca Juga: Siap-Siap, Hari Ini Polres Wonogiri Gelar Operasi Zebra Candi 2021

Pemain Persis Solo, Rian Miziar, mengatakan setelah laga pekan lalu para pemain sudah mengevaluasi pertandingan. Para pemain juga sudah memahami skema permainan yang diberi tim pelatih.

Rian menyadari laga melawan PSIM Jogja merupakan laga sarat gengsi dan skuat pun siap memenangi laga itu. Ia menambahkan kemenangan lalu sangat menaikkan mental tetapi yang tidak boleh dilupakan adalah Persis Solo kebobolan dua gol.

“Mohon doa pencinta Persis Solo, jangan khawatir kami pastikan semuanya bekerja 100 persen,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif