SOLOPOS.COM - Ilustrasi spirit doll. (Freepik)

Solopos.com, SOLO-Jika ingin mengadopsi spirit doll seperti dilakukan para artis, sebaiknya ketahui terlebih dulu trik terhindar dari bahaya boneka arwah. Hal ini lantaran benda-benda tersebut diklaim telah diisi arwah, misalnya arwah bayi korban aborsi.

Dengan mengetahui trik terhindar bahaya boneka arwah, para calon adopter bisa lebih berhati-hati terutama dalam menentukan tujuan awal memiliki benda tersebut. Para calon adopter sebaiknya memastikan diri terlebih dulu tujuan awal hendak mengadopsi spirit doll ini, hindari tujuan tidak mulia misalnya mencari pesugihan.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Sebelum mengetahui trik terhindar bahaya boneka arwah, sebaiknya ketahui terlebih dulu bahwa benda-benda ini berisi arwah dimana mereka juga punya perasaan seperti manusia. Boneka tersebut bisa kecewa, dendam, atau marah. Seperti layaknya manusia, jika merek sudah marah, sedih, dendam, atau kecewa mereka bisa mengganggu si pemilik.

Baca Juga: Mengenal Luk Thep, Boneka Arwah dari Thailand

Salah satu kolektor spirit doll, Furi Harun, memberikan sejumlah rambu-rambu agar para calon adopter bisa terhindar bahaya boneka arwah ini. Hal ini diungkapkannya di kanal Youtube Furi Harun berjudul Tata Cara Mengasuh Boneka Arwah atau Anak Asuh.

“Yang pertama adalah memperlakukan mereka seperti anak asuh. Karena kita bukan hanya membeli dengan uang, tetapi kita membeli, mengadopsi boneka yang ada arwahnya, seperti layaknya kita mengadopsi dan mengurus anak kita sendiri,” ujar Furi Harun di kanal Youtube Furi Harun berjudul Tata Cara Mengasuh Boneka Arwah atau Anak Asuh seperti dikutip Solopos.com pada Kamis (6/1/2022).

Lalu yang kedua, untuk orang-orang yang bukan indigo sebaiknya mengadopsi tidak boleh lebih dari lima boneka arwah. “Kenapa? Karena apabila terlalu banyak, takutnya tidak bisa mengurus atau membagi perhatian sehingga nanti bisa mengakibatkan sakit atau diganggu,” ujarnya.

Furi Harun juga mengingatkan bahwa boneka arwah ini adalah boneka yang telah diisi arwah, sehingga statusnya adalah adopsi. Hal ini berbeda dengan boneka mainan yang dibeli di toko mainan anak. Karena berisi arwah dan adopsi, maka sebaiknya perlakukan dengan baik misal dengan sering diajak ngobrol dan disapa.  “Harus dijelaskan. Kamu di sini jangan terlalu manja, tapi aku akan selalu menyayangimu. Seperti itu. Kalau pagi-pagi ucapkan selamat pagi, kalau malam ucapkan selamat malam. Seperti itu,” bebernya.

Baca Juga: Furi Harun Tegaskan Boneka Arwah Bukan Pesugihan, Ini Bedanya

Trik berikutnya agar terhindar dari bahaya boneka arwah adalah jika mereka mengganggu si pemilik, Furi Harun menyarankan untuk mendoakan mereka. Jika si boneka dan pemilik sudah terjalin ikatan kasih sayang kuat, maka boneka arwah justru bisa mendatangkan keberuntungan bagi pemiliknya. Keberuntungan yang dimaksud bukan berarti dalam bentuk memberi uang kepada pemilik. “Mereka biasanya akan memberikan sinyal. Misal kita mau ketemu seseorang. Kalau orang itu jahat, mereka akan memberikan sinyal jangan pergi menemui orang itu. Namun bagi yang tidak bisa berkomunikasi, biasanya akan merasa ogah-ogahan atau malas untuk pergi menemui orang itu,” ujar Furi memberikan contoh.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya