Lifestyle
Kamis, 30 Januari 2020 - 18:00 WIB

Ini Jenis Olahraga Aman untuk Ibu Hamil

Arif Fajar Setiadi  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi wanita hamil. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Pegal-pegal dan badan terasa lemas seringkali menjadi keluhan para ibu hamil. Kondisi ini seringkali membuat ibu hamil malas bergerak.

Kondisi ini sangat tidak diharapkan bagi ibu hamil. Sebagian dari mereka menginginkan selama proses kehamilan tidak ada kendala. Sehingga mereka bisa menjalani keseharian seperti biasa meski pergerakannya terbatas.

Advertisement

Banyak pula ibu hamil yang mengingingkan tubuh tetap bugar selama kehamilan. Dokter kandungan di RS PKU Muhammadiyah Solo, Soffin Arfian, tetap bugar selama masa kehamilan bukanlah angan-angan.

Stres Baik untuk Kesehatan, Kok Bisa?

Advertisement

Stres Baik untuk Kesehatan, Kok Bisa?

Caranya adalah berolaharaga tentu dengan berkonsultasi terlebih dulu kepada dokter kandungan dan tidak berlebihan melakoninya.

“Tentu saja boleh, kecuali ada perdarahan atau bercak pada kehamilan, perempuan yang memiliki riwayat keguguran, plasenta rendah, serviks lemah, dan memiliki masalah kesehatan seperti asma dan lainnya,” terang Soffin Arfian saat grand launching Prenatal Gentle Yoga RS PKU Muhammadiyah Solo, beberapa waktu lalu.

Advertisement

Waspada Sindrom Geriatri pada Manula, Ini Penjelasannya!

Adapun manfaat berolahraga selama kehamilan, menurut Soffin Arfian antara lain memperbaiki postur tubuh, menghilangkan stres, mengurangi keluhan lemas, mengurangi keluhan pegal, membangun lebih banyak stamina. Sebab, selama kehamilan terjadi perubahan hormonal.

Doter Soffin Arfin mengatakan, ada tujuh jenis olahraga yang aman dilaksanakan selama kehamilan. Yakni, berjalan kaki penuh semangat, bukan berjalan kaki santai, berolahraga dengan sepeda statis, berenang, pilates untuk menempa stamina tubuh, squat agar tetap bugar saat hamil, peregangan/senam hamil, dan yoga disertai teknik relaksasi.

Advertisement

Pengantin di Boyolali Ini Nyaris Batal Nikah Gara-Gara Pegawai KUA Pergi Takziah

Menurut dokter umum dan fasilitator prenatal gentle yoga di RS PKU Muhammadiyah Solo, Nugrahani Utami, kehamilan adalah proses yang sangat alamiah bagi setiap wanita. Namun semakin maju teknologi dan kemudahan dalam hidup, banyak perubahan yang terjadi dari kehidupa manusia.

Sehingga suatu kehamilan yang alamiah ini menjadi suatu momok yang menakutkan dan mengkhawatirkan. Apalagi di era banjir informasi yang seringkali memunculkan kekhawatiran bagi ibu hamik, khususnya menjelang persalinan.

Advertisement

Solo Bikin Film Mitologi Pria Jawa di Viu Shorts Musim Kedua

Oleh sebab itu, ibu hamil sebaiknya tidak menelan mentah-mentah informasi tentang kehamilan. Lebih baik berkonsultasi dengan dokter kandungan dan mengikuti kelas-kelas olahraga seperti kelas prenatal gentle yoga.

“Karena kehamilan adalah anugerah yang sangat spesial dari Tuhan kepada kaum wanita. Oleh karena itu anugerah tersebut harus dikelola dengan positif dan benar. Sehingga proses kehamilan tidak mengalami kendala berarti dan proses persalinan bisa berjalan dengan lancar dan selamat,” terang Nugrahani Utami kepada Solopos.com, di RS PKU Muhammadiyah Solo, belum lama ini.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif