Lifestyle
Senin, 13 Mei 2013 - 19:20 WIB

Inilah 4 Perilaku Yang Bisa Merusak Hubungan Asmara

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi.dok

ilustrasi.dok

JAKARTA—Sebuah hubungan asmara memerlukan keseimbangan, karena jika tidak, hubungan itu bisa rusak dan akhirnya hancur. Agar hubungan bisa tetap berjalan harmonis, sebaiknya hindari beberapa perilaku ini.

Advertisement

Tidak ada komunikasi

Apabila perilaku ini menjadi kebiasaan, maka Anda patut khawatir. Sesibuk apa pun Anda bekerja, selalu sempatkan diri untuk tetap berkomunikasi dengan pasangan. Bicarakan tentang kegiatan sehari-hari, apa yang dirasakan pasangan, dan jangan ada hal-hal yang ditutupi. Komunikasi merupakan dasar hubungan dan akan mendekatkan diri Anda dengan pasangan.

Cemburu

Advertisement

Meski cemburu biasa dibilang sebagai bumbu dalam hubungan, jika terlalu banyak malah akan membuat hubungan asmara jadi tidak nyaman. Rasa cemburu pada dasarnya berakar dari rasa tidak aman, bukan rasa cinta. Karena jika Anda mencintai pasangan, Anda akan lebih percaya padanya.

Janji tidak ditepati

Ketika di awal hubungan, sepertinya si dia selalu tepat waktu dan perkataannya dapat diandalkan. Seiringnya waktu, Anda mulai merasa dia selalu ingkar janji. Sekali dua kali mungkin Anda bisa memaafkan, tapi jika dilakukan terus-menerus lama-lama Anda pun merasa tidak lagi dihargai oleh pasangan.

Advertisement

Tindakan menyakiti

Baik secara emosional maupun fisik, tindakan menyakiti ini bisa merusak hubungan asmara Anda secara permanen. Dalam sebuah hubungan seharusnya ada keseimbangan, yaitu tidak ada satu orang yang merasa lebih hebat dibanding pasangannya.

Advertisement
Kata Kunci : Cemburu Hubungan Asmara
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif