Lifestyle
Sabtu, 10 Maret 2012 - 11:05 WIB

JASA KURIR: Pentingnya Armada

Redaksi Solopos.com  /  Is Ariyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Bagi perusahaan pengiriman, kurir maupun kargo, armada adalah nyawa bagi pelayanan. Namun kenyataannya, armada tak harus dimiliki atau diupayakan sendiri.

“Dulu sempat juga saya malu saat ditanya apakah saya punya armada sendiri. Saya jawab tidak, tapi saya beri pengertian,” kata Haryanto.

Advertisement

Menurut Haryanto, justru hanya ada sedikit perusahaan kargo yang memiliki armada sendiri. Itu pun tidak selalu cukup untuk melayani seluruh pengiriman. Hingga kini, Haryanto masih menggunakan jaringan pemilik truk di berbagai kota untuk melayani seluruh pengiriman barang milik kliennya. “Suatu saat saya pasti ingin punya armada tersendiri, tapi itu tidak mutlak.”

Maksudnya, keberadaan armada sendiri tidak menjamin pelayanan yang lebih baik. Yang sering dibayangkan klien adalah jasa kargo akan lebih murah jika menggunakan armada sendiri, padahal itu tidak selalu benar. Dengan memiliki armada sendiri, usaha kargo harus mengurus sendiri perawatan seluruh armada tersebut, operasional dan juga sumber daya manusianya. Jika ditotal, biaya itu bisa membengkak jika tidak efektif.

Namun untuk jasa pengiriman dalam kota seperti Kurirku, keberadaan armada sendiri adalah wajib hukumnya. Hal ini terkait dengan kecepatan dan ketepatan pengiriman yang harus bisa dipantau dalam hitungan detik oleh administratornya. Lagi pula, pengadaan armada berupa sepeda motor tentu sangat terjangkau.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif