SOLOPOS.COM - Ilustrasi makanan mengurangi kolesterol (healthmeup.com)

Solopos.com, SOLO – Kolesterol adalah lipid steroid (lemak) yang hadir dalam darah. Fungsi utama kolesterol dalam tubuh adalah mempertahankan fungsi dalam membran sel. Tapi, diet yang salah atau mengonsumsi makanan kaya lemak jenuh justru akan meningkatkan risiko seseorang dari penyakit jantung dan stoke.

Berikut beberapa makanan yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh Anda sebagaimana dikutip Solopos di laman Healthmeup, Kamis (24/4/2014):

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Kacang-Kacangan

Kacang-kacangan seperti kedelai dan kacang polong mengandung serat yang tinggi, vitamin B serta fitonutrien. Nutrisi ini dapat melindungi jantung dan serta menurunkan kolesterol. Jadi sebaiknya selalu konsumsi kacang-kacangan pada setiap makanan yang hendak Anda konsumsi.

Gandum/Oat

Gandum dapat membantu menurunkan Low Density Lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat yang ada dalam tubuh. Serat yang ada dalam gandum dapat mengurangi penyerapan kolesterol dalam aliran darah. Pastikan Anda rutin untuk mengonsumsi gandum setiap harinya.

Kacang

Menurut beberapa penelitian, kacang mete, walnut dan kacang tanah dapat menurunkan kadar kolesterol. Jadi konsumsilah kacang segenggam tangan setiap harinya. Perlu Anda ingat, meskipun kacang sangat sehat, kacang juga tinggi kandungan kalori. Makanlah kacang tetap pada batasan segenggam tangan setiap harinya.

Teh Hijau

Teh hijau mengandung antioksidan yang dapat melawan radikal bebas yang dapat merusak sel. Selain itu, teh hijau dipercaya mampu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Minumlah teh hijau setidaknya empat cangkir setiap harinya, tentunya diikuti dengan diet seimbang agar mendapatkan hasil maksimal.

Cokelat Hitam

Cokelat hitam dapat menurunkan kolesterol. Tapi, dianjurkan hanya makan satu hingga dua kotak cokelat hitam dengan kandungan 60% kakao. Kelebihan mengonsumsi cokelat hitam dapat mengakibatkan obesitas karena tinggi kandungan kalori.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya