SOLOPOS.COM - Ilustrasi siku gelap dan bersisik (Stylecraze.com)

Tips kecantikan kali ini tentang bahan alami yang mampu mengusir siku gelap dan bersisik.

Solopos.com, SOLO – Cuaca panas kadang kala membuat siku menjadi gelap dan bersisik. Kondisi itu tentu akan mengganggu penampilan bukan? Apalagi bagi Anda yang mengenakan busana berlengan pendek atau tanpa lengan. Siku yang menghitam tentu akan membuat penampilan kurang menarik, hingga mengurangi rasa percaya diri.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Guna mengatasi hal itu, beberapa orang biasanya akan membeli berbagai krim pencerah dan pelembap. Sayangnya, selain harganya mahal, krim tersebut kadang tidak bekerja maksimal di kulit. Menyebalkan bukan?

Tapi, mulai sekarang jangan khawatir bila Anda mengalami gangguan kulit semacam itu. Tak perlu repot membeli krim mahal, Anda bisa menghilangkan siku hitam dan bersisik dengan bahan alami. Mau tahu apa saja bahan alami yang ampuh menghaluskan dan mencerahkan kulit di area siku? Simak ulasan yang dihimpun Solopos.com dari Boldsky, Rabu (5/7/2017), berikut ini:

Minyak kelapa

Minyak kelapa merupakan salah satu bahan ampuh untuk menghilangkan warna hitam dan sisik pada siku. Caranya, oleskan beberapa tetes minyak kelapa dan pijat bagian siku secara lembut sebelum tidur dan biarkan semalaman. Kandungan antioksidan pada minyak kelapa mampu mempercepat regenerasi sel dan mengangkat kulit mati yang menyebabkan warna hitam di siku.

Soda kue

Selain minyak kelapa, soda kue juga bisa menjadi solusi jitu menghaluskan dan melembapkan kulit di area siku. Caranya, campurkan dua sendok makan baking soda dan susu cair. Tambahkan bubuk kunyit dan aduk sampai rata. Oleskan masker ini pada siku dengan gerakan melingkar sambil dipijat perlahan. Biarkan masker mengering dan bilas dengan air bersih sambil digosok. Lakukan perawatan ini minimal tiga hari sekali untuk mandapat hasil maksimal.

Kentang

Tak hanya mengenyangkan. Kentang juga menjadi bahan ampuh untuk mencerahkan kulit. Caranya, parut setengah buah kentang dan oleskan pada siku yang menghitam. Lakukan pemijatan lembut selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat. Bila siku Anda kering, coba tambahkan madu pada parutan kentang. Biarkan mengering dan bilas dengan air mengalir.

Lidah buaya

Jika tak ingin ribet, Anda bisa mengoleskan gel lidah buaya pada bagian siku yang gelap. Jangan buatan pabrik. Pastikan gel tersebut diambil langsung dari lidah buaya yang masih segar. Oleskan gel tersebut pada siku, bila perlu tambahkan minyak zaitun dan bubuk kunyit. Oleskan gel ini dengan gerakan melingkar pada siku dan biarkan sampai mengering. Setelah itu, pijat perlahan bagian siku dan bilas dengan air hangat. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya