Lifestyle
Rabu, 11 Agustus 2021 - 19:53 WIB

Viral! Resepsi Pernikahan Unik Digelar di Atas Genting Bikin Heboh

Latif Ghufron Aula  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pernikahan warga Kediri yang dilakukan di atas genting. (Instagram)

Solopos.com, SOLO — Pernikahan menjadi momen yang sakral terutama bagi mempelai pengantin. Tak jarang repepsi pernikahan dilakukan dengan berbagai ritual adat di daerah masing-masing. Banyak orang yang merayakan pernikahan mewah seperti di gedung atau di hotel dengan dengan segala fasilitasnya. Namun, pasangan pengantin di Kediri, Jawa Timur, ini merayakan pernikahan dengan cara yang unik, yakni di atas genting.

Kejadian itu direkam salah satu saudara pengantin dan diunggah ulang pengelola akun @viralkak, di Instargam, Selasa (10/8/2021). Tampak pemandangan di sekitar atap geting lengkap dengan dekorasi. Di akhir video terlihat pengantin perempuan yang berjoget dengan para tamu.

Advertisement

Baca Juga: Profil Dodit Mulyanto, Komika Sukses Lulusan UNS Solo

Video itu menunjukkan dekorasi pernikahan seperti pada umumnya. Namun, akses jalan masuk bagi tamu begitu sempit. Belum diketahui alasan keluarga pengantin menggelar pernikahan di atas genting, namun konsep itu menjadi unik dan viral di media sosial.

Advertisement

Video itu menunjukkan dekorasi pernikahan seperti pada umumnya. Namun, akses jalan masuk bagi tamu begitu sempit. Belum diketahui alasan keluarga pengantin menggelar pernikahan di atas genting, namun konsep itu menjadi unik dan viral di media sosial.

Video pernikahan unik itu hingga Rabu (11/8/2021), mendapatkan 153.000 ribu, 6.917 tanda like, dan 97 komentar netizen. Netizen pun berpendapat resepesi pernikahan unik di video itu dilakukan  untuk menghindari petugas Satpol PP. “Menghindari Satpol PP ya min,” komentar pegguna akun @riskiamalia558.

Baca Juga: ABK Asal Pemalang Ini Selamat Setelah Mengapung Tiga Hari di Laut

Advertisement

Namun ada netizen yang prihatin dengan para tamu lansia yang harus naik tangga. “Kasihan tamu-tamu yang sudah sepuh [tua], capek nanjak tangga,” tulis pengguna akun @nicholemca.

Baca Juga: Markotop! Nasi Goreng PPKM Hanya Rp1.000 di Warung Serengan Solo

 

Advertisement
Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh VIRALKAK (@viralkak)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif