Lifestyle
Jumat, 26 Juli 2013 - 18:00 WIB

WISATA BELANJA : Industri Ritel Soloraya Berambisi Jadi Destinasi Wisata Belanja

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/dok)

ilustrasi (JIBI/dok)

Solopos.com, SOLO—Industri ritel yang berkembang pesat belakangan ini rupanya juga berambisi menjadi destinasi wisata belanja baru di Kota Solo dan sekitarnya.

Advertisement

Salah satunya Ace Hardware yang tidak cukup hanya dengan membuka satu toko di Solo, tetapi berencana membuka empat toko sekaligus di mal-mal yang berkembang di Solo dan sekitarnya.

Store Operation General Manager PT Ace Hardware Indonesia Tbk, Aliyudhanto, saat ditemui wartawan di sela-sela Pembukaan Ace Hardware Hartono Lifestyle Mall, Jumat (26/7), menyampaikan Ace Hardware siap menjadi destinasi wisata belanja baru dengan menghadirkan berbagai macam kebutuhan rumah tangga dengan versi yang unik dan tidak ditemukan di toko manapun.

Dia pun yakin Ace Hardware tidak hanya akan diburu masyarakat Soloraya yang ingin berbelanja beragam produk hardware, pasar diproyeksikan mencapai kawasan Jawa Timur seperti Magetan, Ngawi dan sekitarnya.

Advertisement

“Hal ini sudah kami buktikan dari pembukaan toko pertama kami di Solo yang berlokasi di Solo Paragon Lifestyle Mall. Banyak pelanggan-pelanggan kami datang dari wilayah Jawa Timur,” kata Ali.

Di Hartono Lifestyle Mall, Public Relations PT Ace Hardware Indonesia, Yuniar Primadyastuti, memperkirakan dengan dibukanya dua toko Ace Hardware di Solo maka dipastikan proses distribusi barang kepada pelanggan akan lebih cepat. Di dua toko tersebut, kata Yuniar, membidik segmen pasar dengan daya beli sama, yaitu menengah ke atas. “Tapi yang di Hartono Lifestyle Mall ini secara geografis kami lebih membidik pasar Solo bagian selatan. Yang tentunya potensi pasarnya juga cukup besar.”

Ace Hardware Hartono Lifestyle Mall adalah toko ke-85 secara nasional. Pada Jumat kemarin selain di Solobaru, Ace Hardware juga meresmikan toko Ace Hardware ke-84 di kawasan perumahan Citra Raya Tangerang.

Advertisement

“Sampai akhir tahun ini kami target buka 100 toko. Dan selama ini kinerja ritel kami cukup baik dengan mencatat angka pertumbuhan rata-rata 15% per tahun.”

Store Manager Ace Hardware Hartono Lifestyle Mall, Deddy Tjahjono, menyapaikan Solo adalah salah satu kota di Indonesia dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi dengan pertumbuhan masyarakat kelas menengah yang cukup pesat.

“Ini potensi pasar yang cukup bagus bagi industri ritel.”

Ace Hartono Lifestyle Mall, menyediakan 12.000 item produk dari 14 department mulai bidang otomotif, laundry garden, hardware, bike dan lain-lain. “Tiga hari selama masa opening, kami geber beragam program promo, seperti crazy price dan hadiah langsung.”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif