Lifestyle
Jumat, 29 September 2023 - 16:51 WIB

Ini Ciri-ciri Anak Indigo yang Sering Disebut Punya Indera Keenam

Akhmad Ludiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi anak indigo. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Pernah dengar istilah anak indigo? Mungkin Anda menganggap bahwa anak indigo adalah anak yang punya indera keenam, bisa melihat hal gaib, dan sebagainya. Benarkah demikian dan apa ciri-ciri anak indigo? Berikut ini penjelasannya.

 

Advertisement

Apa itu anak indigo?

Indigo adalah istilah yang sering digunakan untuk merujuk kepada kondisi ketika seseorang sangat peka terhadap hal-hal di sekitarnya, termasuk hal yang tidak dapat diketahui orang pada umumnya.

Kondisi ini biasanya dikaitkan dengan fenomena spiritual atau gaib sehingga cukup sulit untuk dibuktikan secara ilmiah. Indigo dianggap sebagai kemampuan tersendiri yang bisa dimiliki baik oleh anak-anak maupun orang dewasa.

Bahkan, tidak sedikit orang yang menganggapnya sebagai suatu berkah atau keistimewaan. Ini karena seorang anak indigo bisa memiliki kemampuan yang tidak dimiliki orang kebanyakan.

Laman Hellosehat mengutip The Ohio State University, istilah indigo berasal dari warna aura yang terpancar dari orang-orang dengan kemampuan ini. Aura sendiri adalah energi tubuh seseorang dari aliran listrik yang disebut juga dengan medan elektromagnetik.

Menurut kepercayaan agama Hindu, energi tersebut terdiri dari 7 lapisan yang setiap lapisannya terhubung dengan masing-masing elemen tubuh, seperti kesehatan fisik, mental, spiritual, dan emosional.

Warna indigo dipercaya sebagai warna cakra mata ketiga yang memberikan orang indigo kekuatan khusus melebihi orang lain.

Kekuatan tersebut meliputi kepekaan intuisi, kewaspadaan, dan kemampuan alam bawah sadar (misalnya, kesurupan). Namun memang, hal ini masih diperdebatkan dan perlu dibuktikan lebih lanjut.

Advertisement

Meski kebenaran adanya anak indigo belum dapat dipastikan, ada ciri-ciri yang dipercaya bisa menandakan bahwa anak memiliki kemampuan indigo.

 

Tanda atau ciri-cirinya meliputi berikut ini.

 

  1. Memiliki teman khayalan

Salah satu ciri yang sering kali dikaitkan dengan kemampuan indigo yaitu memiliki teman khayalan. Teman khayalan tersebut dapat berupa peri, hantu, atau bentuk lainnya, misalnya unicorn.

Anak mungkin akan terlihat berbicara sendiri, melihat ke arah tertentu, atau memberitahu orang tua jika memiliki teman khayalan. Anak dengan kemampuan ini dipercaya memiliki kemampuan melihat aura dan hal-hal lain yang tidak bisa dilihat oleh orang lain.

Hal ini tidak jarang membuat anak yang memiliki teman khayalan terlihat istimewa dan memiliki kemampuan yang unik. Meski begitu, orang tua sebaiknya tetap mewaspadai adanya masalah atau gangguan psikologis, seperti ADD, pada anak yang menyebabkan ia bisa memiliki pada teman khayalan.

Advertisement

Pasalnya, gangguan psikologis tersebut bisa membuat anak memiliki kecanggungan sosial sehingga ia merasa canggung dengan orang-orang di sekitarnya dan tidak bisa memiliki teman. Akibatnya, anak harus menciptakan temannya sendiri.

 

  1. Memiliki kepekaan sensorik yang sangat tinggi

Bukan sekadar intuisi, anak indigo umumnya memiliki extra sensory perception (ESP) atau sering disebut juga sebagai indra keenam. Inilah yang membuat anak bisa mengetahui terlebih dahulu apa yang akan terjadi di sekitarnya. Anak juga bisa membaca situasi di sekitarnya dengan lebih baik sehingga ia bisa lebih sensitif atau peka terhadap sesuatu tanpa diberi tahu.

 

  1. Memiliki kecerdasan yang tinggi

Anak indigo umumnya memiliki kecerdasan yang tinggi sehingga bisa memecahkan masalah dengan lebih baik, bahkan lebih baik dari orang dewasa.

Anak mungkin akan terlihat lebih serius dan jarang tersenyum atau bermain bila dibandingkan dengan anak-anak seusianya. Bahkan, ada juga yang memiliki sifat seperti orang dewasa dan suka memberikan wejangan atau nasihat kepada orang lain.

 

Advertisement
  1. Memiliki kreativitas yang tinggi

Oleh karena memiliki kecerdasan yang tinggi, anak indigo juga sering kali memiliki kreativitas yang tinggi. Anak pun bisa lebih inovatif dan pintar melihat hal-hal baru, termasuk dalam hal memecahkan masalah.

 

  1. Memiliki sifat keras kepala

Kebanyakan anak indigo memiliki sifat keras kepala dan mudah marah. Sifat tersebut bisa disebabkan karena anak memiliki energi yang cukup tinggi.

Anak juga biasanya memiliki pola pikir yang adil. Artinya, kemarahan yang dirasakan anak indigo bisa dipicu oleh keinginannya untuk menuntut keadilan.

Anak bisa menjadi sangat marah jika merasa diperlakukan tidak adil. Untungnya, hal ini bisa diatasi dengan mengajarkan anak untuk mengendalikan rasa marahnya.

 

Indigo Lebih Sering Dimiliki oleh Anak-anak

Orang yang tidak percaya dengan teori di atas berpendapat bahwa aura berwarna indigo memang umum dimiliki oleh anak-anak dan remaja sehingga bukan menandakan adanya suatu kemampuan khusus.

Advertisement

Seorang peneliti, Doreen Virtue, dalam bukunya yang berjudul The Care and Feeding of Indigo Children, mengutip hasil sebuah penelitian yang menunjukan bahwa pengalaman spiritual lebih sering dialami oleh anak-anak daripada orang dewasa.

Namun, ia menduga adanya hubungan antara fenomena yang dialami oleh anak-anak dengan gangguan konsentrasi. Diketahui bahwa telah terjadi peningkatan diagnosis penyakit ADD (Attention Deficit Disorder)/ ADHD (Attention-deficit hyperactivity disorder) yang cukup pesat, yaitu sekitar 10% selama 20 tahun terakhir.

Meski begitu, hal ini juga belum dapat dipastikan, mengingat pengetahuan tentang penyakit ADD/ADHD semakin meningkat.

Hal ini mungkin saja mendorong semakin banyak orang dibandingkan sebelumnya agar melakukan pemeriksaan ke dokter untuk mendeteksi ADD/ADHD.

Selain karena gangguan konsentrasi, ada juga orang tua yang percaya bahwa fenomena indigo bisa disebabkan oleh penggunaan obat-obatan atau konsumsi makanan tertentu.

Salah satu dugaannya yaitu penggunaan obat autisme dan ADHD yang bisa menimbulkan efek yang berbahaya dan bisa merusak tubuh.

Bukan hanya penggunaan obat, makan makanan yang diproses juga dipercaya telah menyebabkan alergi dan penyakit baru. Efek samping obat dan penyakit baru tersebut dianggap sebagai penyebab fenomena indigo pada anak. Akan tetapi, hal tersebut masih perlu diteliti lebih lanjut untuk dipastikan kebenarannya.

Advertisement

Oleh karena itu, kemampuan indigo pada anak belum dapat dibuktikan, tetapi juga tidak dapat disangkal.

Demikian ciri-ciri anak indigo yang perlu diketahui orang tua.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif