Lifestyle
Senin, 30 Oktober 2023 - 10:49 WIB

Mengenal Penyakit Masuk Angin Menurut Pandangan Medis

Nugroho Meidinata  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi flu. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Masuk angin menjadi salah satu penyakit yang kerap terjadi di masyarakat. Lalu, kira-kira ada tidak sih sebenarnya masuk angin menurut pandangan medis?

Istilah masuk angin dikenal oleh masyarakat ketika kondisi tubuhnya sedang fit, seperti pusing, mual, demam, hidung tersumbat, dan lain sebagainya. Dalam dunia medis, gangguan kesehatan yang memiliki gejala masuk angin ini sebenarnya bernama flu atau common cold.

Advertisement

Munculnya istilah masuk angin dikarenakan beberapa orang mempercayai kondisi tersebut disebabkan oleh banyaknya udara atau angin yang masuk ke dalam tubuh, terutama saat musim pancaroba.

Mengutip informasi di laman resmi Siloam Hospitals, menurut medis, masuk angin hanya sebuah istilah yang menggambarkan kondisi kesehatannya dan bukanlah penyakit. Hal ini dikarenakan masuk angin tidak disebabkan oleh angin atau hujan secara langsung.

Keluhan masuk angin paling sering muncul akibat menurunnya daya tahan tubuh, sehingga penderitanya rentan terinfeksi virus maupun bakteri. Alasan kondisi ini dikaitkan dengan angin dan hujan masih belum jelas. Namun, kurangnya paparan sinar matahari saat musim hujan memang bisa membuat produksi vitamin D di dalam tubuh menurun.

Advertisement

Adapun beberapa penyakit yang kerap disebut masuk angin seperti, ISPA, gangguan pencernaan, demam berdarah, Covid-19, hingga penyakit jantung.

Berdasarkan informasi di laman Alodokter.com, berikut ini cara mengatasi masuk angin menurut medis.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif